Karina
Surabaya, dalam Organizational Development, merumuskan Visi, menjadi lembaga yang mewujudkan kesejahteraan
bersama korban bencana dan memantapkan Misi dengan 3 Prioritas Program (2009 - 2014):
Prioritas Program tersebut dijabarkan dalam kegiatan-kegiatan konkret dan nilai-hidup, yang menjadi motivasi berkegiatan dan dibatinkan dalam diri umat dan pelaksana pastoral ialah:
1. Penanggulangan Bencana dengan Pengarusutamaan Pengurangan Resiko Bencana.
Maksudnya, proses terus menerus dalam upaya mengembangkan kesadaran dan partisipasi umat dalam kegiatan tanggap bencana dengan mengutamakan pengurangan resiko bencana. Nilai yang dihayati, belarasa kepada sesama. Maksudnya, mendorong umat dalam mewujudkan belarasa kepada sesama yang menderita.
2. Peningkatan Kapasitas Sumberdaya Manusia.
Maksudnya, proses terus menerus dalam upaya mengembangkan kualitas relawan yang terlibat dalam pelayanan kemanusiaan. Nilai yang dihayati, pelayanan sesuai kemampuan / kompetensi. Maksudnya, kemampuan / kompetensi yang berkualitas akan mendukung pelayanan kemanusiaan.
3. Penggalangan Jejaring dan Dana.
Maksudnya, proses terus menerus dalam upaya menggalang jejaring dan dana agar mendukung pelayanan kemanusiaan. Nilai yang dihayati solidaritas dan subsidiaritas. Maksudnya, semangat kebersamaan dan keterlibatan sekecil apapun sangat bermanfaat.